Melestarikan Kearifan Lokal: Ucapan Terimakasih Desa Bilebante

Desa Wisata Hijau Bilebante, sebagai destinasi pariwisata yang kaya akan keindahan alam dan kearifan lokalnya, merasakan kebahagiaan yang luar biasa atas terselenggaranya event Sampi Palean. Pahrul Azim, selaku Ketua Pokdarwis Desa Bilebante, dengan tulus mewakili seluruh tim dan masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Kementrian Sosial atas dukungan dan kerjasama dalam penyelenggaraan event ini, serta dinas pariwisata Lombok Tengah, teman-teman media dan semua pihak yang terkait.

Event Sampi Palean tidak hanya menjadi suatu ajang kearifan lokal di Desa Wisata Hijau Bilebante, tetapi juga menjadi wujud nyata dari upaya bersama untuk melestarikan dan mempromosikan budaya lokal. Pahrul Azim menyampaikan rasa syukur atas gebrakan ini, mengakui bahwa kegiatan ini memberikan dampak positif yang besar bagi masyarakat desa.

Dengan bangga, Pahrul Azim melaporkan bahwa event Kearifan Lokal Sampi Palean berhasil mendapatkan perhatian yang lebih luas, termasuk masuk dalam kalender event tahunan Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah. Ini adalah pencapaian luar biasa yang memperkuat posisi Desa Wisata Hijau Bilebante sebagai destinasi unggulan yang memadukan kekayaan alam dan warisan budaya.

Pokdarwis, sebagai pengelola utama kegiatan pariwisata di Desa Wisata Hijau Bilebante, berkomitmen untuk terus mendukung dan mengembangkan inisiatif-inisiatif yang memajukan kearifan lokal. Keberhasilan event Sampi Palean menjadi motivasi bagi kami untuk terus berkolaborasi dengan berbagai pihak demi mengangkat potensi dan pesona Desa Wisata Hijau Bilebante ke tingkat yang lebih tinggi.

Terima kasih kepada Kementrian Sosial, Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya event Sampi Palean. Semoga keberhasilan ini dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa wisata lainnya untuk terus melestarikan dan menghidupkan kearifan lokal dalam ranah pariwisata.

Lampiran foto kegiatan:

 

Bantu share ya kak

Yang Terbaru di Bilebante